Proyek Menulis Kotaku Bercerita PosCinta

User Rating: 5 / 5

Star ActiveStar ActiveStar ActiveStar ActiveStar Active
 

JAKARTA – PosCinta, komunitas dan jurnal online yang menjadikan kegiatan menulis sebagai wahana yang menyenangkan untuk berbagi perihal cinta dan kecintaan, menyelenggarakan proyek menulis tentang kota bertajuk #30HariKotakuBercerita. Proyek ini merupakan program menulis tentang kota yang kita tinggali selama 30 hari secara berbarengan mulai dari tanggal 1-30 September 2015.

Melalui proyek ini, PosCinta ingin menumbuhkan kecintaan dan kepedulian terhadap kota di mana kita tinggal dengan menuliskannya dan berbagi dengan yang lain. #30HariKotakuBercerita akan mengumpulkan cerita-cerita beragam tentang kota-kota di Indonesia yang dapat dibaca oleh siapa saja di www.30harikotakubercerita.poscinta.com.

PosCinta percaya bahwa setiap kota memiliki kisah-kisah menariknya sendiri untuk diceritakan. Selama 30 hari, setiap peserta akan menulis tentang kotanya dalam 10 tema pilihan yaitu: Pusat/Ikon Kota, Ruang Publik, Pasar, Kuliner, Kerja Kami Sehari-hari, Mitos dan Legenda, Lalu Lintas, Rumah dan Keluarga, Rekreasi dan Hiburan, serta Ada yang Lain Tentang Kotaku.

Selain menulis, beberapa kota juga akan melakukan Kumpul Kota, yakni pertemuan dengan peserta yang tinggal di kota yang sama untuk bersama-sama menjelajahi kotanya sendiri. 9 kota yang akan melakukan Kumpul Kota antara lain Jakarta, Depok, Tangerang, Yogyakarta, Ambon, Solo, Jambi, Pekanbaru, dan Samarinda.

Melalui rilis yang diterima redaksi website UMK, dijelaskan, kegiatan ini, terbuka bagi siapa saja yang ingin bercerita tentang kotanya. Setiap peserta harus memiliki akun twitter dan blog atau instagram untuk bisa mengikuti proyek menulis ini. Sebanyak 182 peserta dari 62 kota telah mendaftar untuk mengikuti #30HariKotakuBercerita. (Eros-Portal)