iden

Disclaimer

User Rating: 4 / 5

Star ActiveStar ActiveStar ActiveStar ActiveStar Inactive
 

Pengelola situs web umk.ac.id melakukan segala usaha untuk memastikan bahwa situs web ini mampu menyajikan informasi terkait dengan Universitas Muria Kudus dengan benar, aktual, dan akurat.

Seluruh layanan yang diberikan di situs Universitas Muria Kudus ditujukan untuk kebutuhan pembaca. Seluruh konten yang ada di dalam situs termasuk teks, video, foto, audio, ilustrasi, infografik, dan lainnya adalah milik Universitas Muria Kudus dan/atau pihak ketiga penyedia isi di situs ini yang dilindungi oleh undang-undang hak cipta.

Penggunaan kembali konten yang berasal dari situs Universitas Muria Kudus, sekurang-kurangnya wajib mencantumkan Universitas Muria Kudus sebagai sumber media pemilik konten, baik di dalam maupun di akhir artikel yang diunggah ulang.

Universitas Muria Kudus tidak bertanggung jawab atas kegagalan penyampaian data atau informasi oleh pembaca melalui berbagai saluran komunikasi, seperti email, SMS, atau jalur komunikasi online lainnya akibat kesalahan atau gangguan teknis yang tidak dapat diprediksikan sebelumnya.

Universitas Muria Kudus berhak memuat, atau tidak memuat, menyunting, dan/atau menghapus data atau informasi yang disampaikan oleh pembaca.

Segala bentuk data atau informasi yang disiarkan oleh Universitas Muria Kudus adalah sebagai rujukan dan tidak diharapkan untuk tujuan komersial lain semisal perdagangan saham, transaksi bisnis, keuangan, dan transaksi lainnya.

Data dan informasi yang disajikan oleh Universitas Muria Kudus atau mitra penyedia isi, diupayakan memenuhi akurasi yang secermat mungkin. Meski demikian,Universitas Muria Kudus tidak bertanggung jawab atas kesalahan atau keterlambatan memperbarui data, atau segala kerugian yang timbul karena tindakan penggunaan data dan/atau informasi yang disajikan di situs ini.

Melalui Universitas Muria Kudus, pembaca dapat me-link ke situs-situs mitra penyedia isi yang tidak berada dalam kendali Universitas Muria Kudus. Dan Universitas Muria Kudus tidak memiliki kontrol atas isi, sifat, dan ketersediaan situs-situs tersebut.

Website Unit

Pada detil tertentu, Anda akan menemukan informasi mengenai UMK disajikan melalui situs web di level unit, seperti Fakultas, Program Studi, UPT, Lembaga, dan Biro. Dalam hal ini, laman-laman situs web tersebut memiliki format alamat sebagai berikut: namaunit.umk.ac.id. Pada tingkatan situs web ini, konten dikelola secara mandiri oleh unit terkait.

Ketidakseragaman Informasi

Tidak ada jaminan bahwa Anda akan selalu mendapati informasi yang seragam, sama, dan konsisten antara situs web umk.ac.id dengan situs web yang dikelola oleh unit di lingkungan Universitas. Dalam hal ketidakseragaman informasi tersebut, apabila Anda menemukan informasi yang tidak sama antara situs web umk.ac.id dengan situs web di level unit, Anda disarankan untuk melakukan konfirmasi ke Bagian Hubungan Masyarakat melalui email This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it. atau telepon +62 291 438229.

Tautan Eksternal

Pada kondisi tertentu, situs web umk.ac.id berisi tautan eksternal, baik berupa tautan yang menuju pada situs web vendor pihak ketiga, seperti Google, maupun tautan dari situs web lain di luar domain umk.ac.id. Universitas tidak bertanggung jawab atas praktik privasi dan isi dari situs web eksternal tersebut.